Kopassus adalah tentara elit Indonesia yang memiliki kemampuan khusus. Kopassus pertama kali didirikan pada tanggal 16 April 1952. Kopassus dalam sejarahnya telah melakukan beberapa operasi khusus dan berat. Beberapa operasi yang telah dilakukan kopassus diantaranya seperti operasi penumpasan DI/TII, operasi PRRI/permesta, operasi trikora, penumpasan G30S/PKI, operasi Seroja dan masih banyak lagi. Operasi yang dilakukan oleh Kopassus bersifat sangat rahasia agar operasi atau kegiatan yang dilakukan kopassus tidak diketahui secara menyeluruh.
Beberapa orang bingung kenapa Kopassus masuk ke dalam tentara elit terbaik didunia sedangkan Amerika tidak? Navy Seals salah satunya. Navy seals menggunakan peralatan tempur canggihnya untuk melakukan operasi, tetapi Kopassus juga bisa mendapatkan poin yang sama dengan Navy Seals dengan peralatan yang seadanya dan lebih mengandalkan kemampuan individu pasukan.
Kopassus mudah dikenali dengan beret merah yang dipakainya. Sehingga pasukan ini sering dijuluki sebagai pasukan beret merah. Kopassus memiliki moto Berani, Benar Berhasil.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar